Doa Khatam Al-Quran Arab Latin Dan Terjemahannya


Doa khatam quran adalah doa yang di baca ketika sobat sudah tamat atau menyelesaikan membaca Al-Quran 30 juz.



doa khatam Al-Quran doa setelah tamat membca al-quran


Di tempat pengajian jika ada anak yang sudah tamat membaca Al-Quran 30 juz biasanya akan di laksanakan selamatan khataman AL-Quran, nah doa inilah yang biasanya di baca.

Namun tidak hanya sebatas di pengajian saja, jika sobat terbiasa membaca Al-Quran setiap hari maka ketika setelah selesai 30 juz hendaknya membaca doa khatam Al-Quran, di bawah ini saya akan berbagi doanya.

Doa khatam Al-Quran :


أَللّٰهُمَّ ارْحَمْنِي بِالْقُرْآنِ, وَاجْعَلْهُ لِي إِمَاماً, وَنُوْراً, وَهُدًى وَرَحْمَةً, أَللّٰهُمَّ ذَكِّرْنِي مِنْهُ مَا نَسِيْتُ, وَعَلِّمْنِي مِنْهُ مَا جَهِلْتُ, وَارْزُقْنِي تِلَاوَتَهُ آناَءَ اللَّيْلِ, وَأَطْرَفَ النَّهَارِ , وَاجْعَلْهُ لِي حُجَّةً يَا رَبَّ الْعَالَمِيْنَ


Allhummarhamni bilqur’an. Waj‘alhu lii imaman wa nuran wa hudan wa rohmah. Allhumma dzakkirni minhu maa nasiitu wa ‘allimnii minhu maa jahiltu warzuqnii tilawatahu aana-allaili wa'atrofannahaar waj‘alhu li hujatan ya rabbal ‘alamin.
Artinya:
 " Ya Allah, rahmatilah aku dengan Al-Quran yang agung, jadikanlah ia bagiku sebagai panutan, cahaya, dan petunjuk rahmat. Ya Allah, ingatkanlah aku andai aku lupa akan ayat Al-Quran ajarkan aku dari padanya yang belum aku tahu dan anugrahkan kepadaku kesempatan untuk membacanya tengah malam dan siang hari dan jadikanlah ia hujjah yang kuat bagiku, wahai Tuhan semesta alam."

Kita selaku umat islam memang sudah seharusnya senantiasa membaca Al-Quran selain mendapat pahala yang besar karena Al-Quarn juga merupakan pedoman hidup seorang muslim.

Tidak bisa di pungkiri biasanya kita nalas membaca Al-Quran, paling cuman seminggu sekali setiap malam jumat membaca surat yasin saja, alasannya sibuk aktifitas lain padahal membaca Al-Quran tidak menghabiskan waktu banyak, biasanya 1 juz itu bisa selesai setengah jam.

Berati untuk khatam Al-Quran membutuhkan waktu satu bulan. Masihkah sobat merasa sibuk tidak bisakah meluangkan waktu setengah jam dalam sehari untuk membaca Al-Quran ?

sekian ulasan tentang doa khatan Al-Quran yang bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat.




Posting Komentar untuk "Doa Khatam Al-Quran Arab Latin Dan Terjemahannya"